Putaran terakhir Sinau Pancasila di 78 kecamatan di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta di kabupaten Gunung Kidul telah dilaksanakan dengan lancar di Kecamatan Tanjungsari. Sinau Pancasila di kecamatan Tanjung sari ini dihadiri para generasi muda (sekitar 75 %), aparat desa, aparat kecamatan, anggota POLRI, anggota TNI, guru, ormas, dan organisasi kepemudaan di Tanjungsari.
Kegiataan ini dibuka oleh camat Tanjungsari (Drs Sukis Heriyanto, MSi), dandidukung para narasumber yaitu (Slamet, S.Pd., M.M..), Kepala Bidang Bina Ideologi dan Ketahanan Nasional (Drs Mulat Martono, M.Si), dan Sekretaris Pusat Studi Pancasila UGM (Surono).
Surono mengungkapkan kegembiraannya ketika banyak generasi muda di Tanjungsari yang semangat belajar Pancasila. hal ini akan menjadi bekal bagi para generasi muda untuk memimpin Indonesia ke depan. Bekal Pancasila ini akan menjadikan mereka generasi yang tidak mudah diadu domba, dikelabuhi, dan didikte oleh negara-negara asing.